![Pemkab Karawang menggelar bazar Ramadhan di Kecamatan Tirtajaya, Senin (27/3/2023).](https://awesh.id/wp-content/uploads/2023/03/Gelar-pangan-1024x736.jpg)
AWESH.id-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang menggelar gebyar bazar keliling selama Ramadhan 1444 Hijriah.
Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Karawang Ahmad Rifai mengatakan, penyelenggaraan bazar mulai 27 Maret 2023 sampaiĀ 11 April 2023. Adapun pelaksanaanya sebelum tarawih keliling (tarling).
“Gebyar Bazar Ramadhan 1444 H kami gelar di 10 kecamatan. Kita lakukan gelar pangan,” kata Rifai di sela bazar, Selasa (28/3/2023).
Gelar pangan berbalut bazar Ramadhan itu bertujuan menjaga stabilitas pasokan dan harga. Juga mengendalikan inflasi tahun 2023.
“Ini upaya Pemkab Karawang bersama stakeholder terkait,” ujar Rifai.
Komoditas yang dijual seperti beras, tepung terigu, gula pasir, Minyakita, dan produk olahan dari UMKM sekitar.
Harganya, kata Rifai, menyesuaikan harga eceran tertinggi (HET). Yakni Gula pasir Rp 13.500 per kilogram, tepung terigu Rp 13.000 per kilogram, dan minyak Rp 14 ribu per liter. Kemudian beras dari mulai harga Rp 45.000, Rp 56.500 hingga Rp 56.750.
“Waktu bazar pukul 10.00 sampai 12.30 WIB,” ujarnya.
Adapun jadwal 10 lokasi bazar yakni:
1. Senin, 27 Maret 2023 Kecamatan Tirtajaya
2. Selasa, 28 Maret 2023 Kecamatan Cibuaya
3. Rabu, 29 Maret 2023 Kecamatan Rengasdengklok
4. Kamis, 30 Maret 2023 Kecamatan Tempuran
5. Jumat, 31 Maret 2023 Kecamatan Telukjambe Timur
6. Senin, 3 April 2023 Kecamatan Telukjambe Barat
7. Selasa, 4 April 2023 Kecamatan Cilamaya Kulon
8. Rabu, 5 April 2023 Kecamatan Purwasari
9. Senin, 10 April 2023 Kecamatan Klari
10. Selasa, 11 April 2023 Kecamatan Kotabaru.
Sebelumnya, menjelang memasuki bulan Ramadhan, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Karawang melakukan inspeksi mendadak (sidak) Pasar Johar Karawang.
Dari sidak, pemerintah daerah mendapati pasokan aman dan harga relatif stabil. Namun, sejumlah komoditi seperi cabai rawit, bawang putih, dan kemiri harganya naik. Sehingga, perlu dilakukan langkah-langkah antisipasi.