21 Maret 2025

Pengumuman PPDB SMA Jabar dan Syarat Daftar Ulang

Kabar
Ilustrasi pengumuman PPDB Jabar

AWESH.id-PPDB atau Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA Jabar telah diumumkan pada Selasa (20/6/2023).

Pemerintah Provinsi Jawa Barat mengumumkan hasil PPDB SMA melalui situs resmi PPDB atau Disdik Provinsi Jawa Barat yakni disdik.jabarprob.go.id. Namun bisa juga Kamu cek pada https://PPDB.jabarprov.go.id/. Wargi Jabar juga bisa mengecek melalui aplikasi Sapta warga yang dapat wargi unduh.

Baca juga: Daftar Kereta yang Tiketnya Diskon hingga 25 Persen

Tahap PPDB:

Tahap 1 PPDB Jabar 2023 khusus untuk calon peserta didik baru atau CPDB yang mendaftar lewat jalur afirmasi, perpindahan tugas orang tua serta jalur prestasi untuk jenjang SMA.

Sedangkan untuk jenjang SMK, PPDB Jabar 2023 tahap 1 untuk jalur afirmasi, jalur prestasi nilai raport dan kejuaraan, jalur perpindahan orang tua, dan jalur persiapan kelas industri. Kemudian tes minat dan bakat tau program keahlian, dan jalur prioritas terdekat.

Selain itu, tahap satu juga untuk calon peserta didik yang mendaftar di SLB sesuai dengan kebutuhan khusus atau mendaftar ke sekolah umum.

Untuk peserta didik yang lulus tahap 1,  mendaftar ulang pada tanggal 21 -23 Juni 2023.

Sedangkan untuk para calon peserta didik yang tidak lulus tahap 1 dapat mencoba peruntungan mendaftar di tahap 2. Yakni jalur zonasi untuk SMA dan jalur prestasi rapor untuk SMK.

Baca juga: Ada Diskon 25 Persen Tiket Kereta di Libur Kenaikan Kelas

Syarat Daftar Ulang PPDB Jabar 2023

1. CPDB membawa bukti pendaftaran asli dengan mencetak atau print out dari laman PPDB ketika pendaftaran online.

2. CPDB menunjukkan bukti tanda terima yang di cetak atau print out dari laman PBB setelah pengumuman.

3. CPDB harus membawa fotokopi seluruh dokumen persyaratan yang ditentukan oleh sekolah.

4. CPDB harus menunjukkan dokumen persyaratan asli.

Itulah pengumuman PPDB SMA Jabar dan syarat daftar ulang. (NIS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ke Atas