AWESH.id-Meta meluncurkan Threads secara resmi pada Kamis, 6 Juli 2023. Platform media sosial berbasis teks ini disebut – sebut bakal menjadi pesaing Twitter.
Mark Zuckerberg selaku pendiri dan CEO Facebook Meta mengatakan, aplikasi yang baru diluncurkan ini bertujuan untuk mengalahkan Twitter.
Aplikasi besutan Mark Zuckerberg ini bisa diunduh oleh pengguna Android maupun iOS. Pengguna juga dapat mengakses platform baru ini melalui desktop pada laman Threads.net.
Sejak peluncuran, Threads sudah pasti menjadi sorotan di mata publik. Apalagi platform ini meluncur saat Twitter sedang gempar. Sebab, perusahaan Elon Musk ini menerapkan pembatasan tampilan yang terlihat.
Threads adalah sebuah aplikasi media sosial yang menawarkan obrolan berbasis teks yang sangat mirip dengan Twitter. Platform itu memungkinkan pengguna untuk mengunggah hingga 500 karakter.
Baca juga: Selain Threads, Mastodon Bisa Jadi Alternatif karena Pembatasan Twitter
Aplikasi ini dikembangkan oleh Instagram dan idenya untuk menjadi tempat komunitas dapat berinteraksi. Juga berdiskusi tentang berbagai topik, baik tren saat ini maupun tren masa depan.
Meta juga memperluas beberapa opsi privasi Instagram ke Thread. Termasuk kemampuan untuk memfilter kata-kata tertentu. Hal ini sesuai dengan tagline yang terpampang pada aplikasi yaitu “Threads, an Instagram app”
Melansir dari npr.org, Zuckerberg berfokus untuk menjadikan aplikasi tersebut sebagai “tempat yang ramah”, yang pada akhirnya akan menjadi sebuah kunci keberhasilan.
“Ini adalah salah satu alasan Twitter tidak pernah berhasil seperti yang seharusnya, dan kami ingin melakukannya secara berbeda,” tulis Zuckerberg.
Karena memiliki keuntungan signifikan terhubung ke Instagram, membuat platform ini sudah memiliki ratusan juta pengguna. (NIS)